Kamis, 16 Mei 2013

project microsoft Access








                                                                                                                                  

OLEH     :
NI KETUT PUTRI HERLINA DEWI
1115713098 / III B
D3 ADMINISTRASI BISNIS

POLITEKNIK NEGERI BALI


BAB I
1.      Topik : database bimbingan belajar “NARAPUTRI”
2.      Permasalahan : Dewasa ini pendidikan tidak lagi mesti didapat didalam kelas, belajar tidak mesti formal di dalam suasanan kelas. Tentunya siswa yang bersangkutan bisa jadi belum memahami pelajaran yang diberikan oleh gurunya disekolah, hal itu mungkin disebabkan oleh banyak factor, diantaranya siswa malu bertanya didapan kelas atau siswa sulit berkonsentrasi didalam kelas. Akibatnya siswa menjadi gampang stress untuk memahami pelajaran tersebut. Dan sekarang begitu banyak lembaga-lembaga pendidikan non-formal yang bermunculan untuk membantu para siswa. Salah satunya bimbingan belajar  “NARAPUTRI”. Dalam bimbel ini hanya khusus menangani masalah pelajaran yang berhubungan dengan IPA (biologi, kimia, fisika, dan matematika). Namun dalam perjalanannya bimbel “NARAPUTRI” ini menghadapi beberapa kendala, diantaranya :
·         Pencatatan paket bimbel
·         Pencatatan peserta bimbel
·         Pencatatan tentor yang mengajar dibimbel
·         Pencatatan jadwal untuk para peserta bimbel.
3.      Design Tabel
·         TABEL PAKET :
field
Type
width
keterangan
Id_paket
Text
5
Primary Key
Nama_paket
Text
30

Harga_paket
Currency
standard


·         TABEL PESERTA :
field
type
width
keterangan
Id_peserta
Text
5
Primary Key
Nama_peserta
Text
30

Alamat
Text
50

No_telppon
Text
12


·         TABEL TENTOR :
field
type
width
keterangan
Id_tentor
Text
5
Primary Key
Nama_tentor
Text
30

Id_paket
Text
5

alamat
Text
50

No_telpon
Text
12

Honor_tentor
Currency
standard




·         TABEL RUANGAN :
field
type
width
keterangan
Kode-ruangan
Text
5
Primary Key
Nama_ruangan
Text
15

kapasitas
Number
interger




·         TABEL JADWAL :
field
type
width
keterangan
Id_paket
Text
5
Foreign key
Id_peserta
Text
5
Foreign key
Id_tentor
Text
5
Foreign key
Kode_ruangan
Text
5
Foreign key
Hari
text
10

Jam
Date/time
short

Jumlah
Number
interger












4.      Relasi tabel     
Dari tabel yang saya buat semuanya memiliki hubungan (relationships)

TABEL PAKET
Id_paket **
Nama_paket
Harga_paket

TABEL PESERTA
Id_peserta **
Nama_peserta
Alamat
No_telppon
                               
TABEL RUANG
Kode-ruangan  **
Nama_ruangan
kapasitas

TABEL TENTOR
Id_tentor **
Nama_tentor
Id_paket
alamat
No_telpon
Honor_tentor
                                
TABEL JADWAL
Id_paket ##
Id_peserta ##
Id_tentor ##
Kode_ruangan ##
Hari
Jam
Jumlah











5.      RANCANGAN FORM :
Ø  FORM PAKET
BIMBEL “NARAPUTRI”

HARGA_PAKET :
NAMA_PAKET   :
ID_PAKET            :










Tanggal :




                  NAMA                : ………………………………………………………
                  ID_PESERTA      : ……………………………………………………..
                  ALAMAT            : ……………………………………………………..
                  NO. TELPON     :  ……………………………………………………..
PRINT
SAVE
NEXT
PREVIOUS
                  
Ø  FORM PESERTA















Ø  FOF














FORM TENTOR







ID_TENTOR

HONOR
ALAMAT
ID_PAKET
NAMA
                                                        : ………………………………………

                                                        : ………………………………………

                                                        : ………………………………………

                                                        : ………………………………………

PREVIOUS

NEXT
SAVE
PRINT
                                                        : ………………………………………


FORM RUANGAN
BIMBEL “NARAPUTRI”
KODE_RUANG   :
NAMA_RUANG :
KAPASITAS         :


      









                        FORM JADWAL
BIMBEL “NARAPUTRI”
ID_PAKET             :
ID_PESERTA         :
ID_TENTOR          :
KODE_RUANG     :
JUMLAH                :
HARI                      :
JAM                       :

                              












                                                                                               











BAB II
DATABASE BIMBINGAN BELAJAR “NARAPUTRI”

A.    Informasi singkat database
Asal Mula Istilah Database
    Istilah “database” berawal dari ilmu komputer. Meskipun kemudian artinya semakin luas, memasukkan hal-hal di luar bidang elektronika, artikel ini mengenai database komputer. Catatan yang mirip dengan database sebenarnya sudah ada sebelum revolusi industri yaitu dalam bentuk buku besar, kuitansi dan kumpulan data yang berhubungan dengan bisnis.
Konsep Dasar Database                                                                  
     Konsep dasar dari database adalah kumpulan dari catatan-catatan, atau potongan dari pengetahuan. Sebuah database memiliki penjelasan terstruktur dari jenis fakta yang tersimpan di dalamnya: penjelasan ini disebut skema. Skema menggambarkan obyek yang diwakili suatu database, dan hubungan di antara obyek tersebut. Ada banyak cara untuk mengorganisasi skema, atau memodelkan struktur database: ini dikenal sebagai database model atau model data. Model yang umum digunakan sekarang adalah model relasional, yang menurut istilah yaitu mewakili semua informasi dalam bentuk tabel-tabel yang saling berhubungan dimana setiap tabel terdiri dari baris dan kolom (definisi yang sebenarnya menggunakan terminologi matematika). Dalam model ini, hubungan antar tabel diwakili dengan menggunakan nilai yang sama antar tabel. Model yang lain seperti model hierarkis dan model jaringan menggunakan cara yang lebih eksplisit untuk mewakili hubungan antar tabel.
Pengertian Database
Database merupakan kumpulan data yang saling berhubungan yang berisikan suatu informasi. Hubungan antar data dapat ditunjukan dengan adanya field/kolom kunci dari tiap file/tabel yang ada. Dalam satu file atau table terdapat record-record yang sejenis, sama besar, sama bentuk, yang merupakan satu kumpulan entitas yang seragam.
      Satu record (umumnya digambarkan sebagai baris data) terdiri dari field yang saling berhubungan menunjukan bahwa field tersebut dalam satu pengertian yang lengkap dan disimpan dalam satu record.
Adapun Struktur Database adalah:
    Database
    File/Table
    Record
Elemen data/FieldDari pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa basis data mempunyai beberapa kriteria penting, yaitu :
ð  Bersifat data oriented dan bukan program oriented.
ð  Dapat digunakan oleh beberapa program aplikasi tanpa perlu mengubah basis  datanya.
ð  Dapat dikembangkan dengan mudah, baik volume maupun strukturnya.
ð  Dapat memenuhi kebutuhan sistem-sistem baru secara mudah
ð  Dapat digunakan dengan cara-cara yang berbeda.
Prinsip utama Data Base adalah pengaturan data dengan tujuan utama fleksibelitas dan kecepatan pada saat pengambilan data kembali. Adapun ciri-ciri basis data diantaranya adalah sebagai berikut :
Ø  Efisiensi meliputi kecepatan, ukuran, dan ketepatan
Ø  Data dalam jumlah besar.
Ø  Berbagi Pakai (dipakai bersama sama/Sharebility).
Ø  Mengurangi bahkan menghilangkan terjadinya duplikasi dan ketidakkonsistenan data.

v  “Primary Key” adalah field kunci / utama dari suatu tabel yang menunjukkan bahwa field yang menjadi kunci tersebut tidak bisa diisi dengan data yang sama, / dengan kata lain Primary key menjadikan tiap record memiliki identitas sendiri-sendiri yang membedakan satu sama lainnya (unik).Primary Key berguna pada saat menampilkan record hasil pencarian (searching), pengurutan (sorting), dan berbagai operasi query lainnya. Dengan memilih primary key, proses pencarian, pengurutan dan proses penampilan data dan lainnya berlangsung lebih cepat.
v  “Foreign key” adalah satu attribute yang melengkapi satu relationship yang menunjukan ke induknya.
v  Table / tabel adalah daftar yang berisi ikhtisar sejumlah data-data informasi yang biasanya berupa kata-kata maupun bilangan yang tersusun dengan garis pembatas. Tabel adalah tempat untuk menyimpan data yang telah diolah dan mempunyai tema tersendiri. Contoh data pelanggan,data karyawan.
Tabel terdiri dari beberapa item informasi sebagai berikut:
1.Field merupakan tempat data/informasi dalam kelompok sejenis yang dimasukkan atau diinputkan pada bagaian kolom tabel.
2.Record merupakan kumpulan dari beberapa field yang saling berhubungan yang tersimpan dalam bentuk baris pada tabel. Satu tabel bisa terdiri dari beberapa record sekaligus.
3.Query adalah bahasa untuk melakukan manipulasi terhadap database,seperti menyunting, menampilkan dan menganalisis data dengan cara yang lain-lain.
v  Relasi tabel
Relasi adalah hubungan antara tabel yang mempresentasikan hubungan antar objek di dunia nyata. Relasi merupakan hubungan yang terjadi pada suatu tabel dengan lainnya yang mempresentasikan hubungan antar objek di dunia nyata dan berfungsi untuk mengatur mengatur operasi suatu database.
Dan database yang saya buat ini merupakan database dari sebuah bimbingan belajar “NARAPUTRI”. Dimana dalam database tersebut ada beberapa table-tabel yang saling berhubungan satu sama lain yang berisi informasi. Semua bagian-bagian akan dibahas mengenai database bimbel “NARAPUTRI” dari tampilan awalnya sebagai berikut :
Gambar 1.Ini tampilan awal “Menu Switchboard dari database NARAPUTRI”

A.    Menu Switchboard ini adalah cara pembuatan menu program berupa tombol menu yang dideklarasikan dengan tombol menu yang lain. Menu switchboard sebenarnya hampir sama dalam pembuatan tombol macro, hanya saja menu switchboard sedikit lebih menarik dan atraktif.      Tujuan dari dibuatnya menu ini adalah untuk mempermudah menemukan data-data penting yang ada didalam database itu sendiri tanpa harus membuka setiap file-file yang ada. Bisa dilihat dalam gambar tersebut ada “Menu Utama” yaitu sebuah menu yang paling mendasar dari sebuah database dan dari menu utama tadi ada tiga bagian submenu yang terdiri dari “Input Data”, “Cetak Laporan”, dan “Menu Keluar”. Dari semua submenu yang ada satu sama lain memiliki kriteria dan data-data berbeda yang tersimpan didalamnya. Untuk mengetahui submenu itu satu persatu dan data apa yang disimpan, sebelumnya akan dijelaskan mengenai bagaimana cara atau langkah-langlah pembuatan aplikasi switchboard dalam sebuah database. Untuk itu perhatikan langkahnya dibawah ini :

A.1 Membuat Menu Switchboard
Sebelum bekerja dalam pembuatan switchboard, maka terlebih dahulu harus disiapkan rancangan struktur tabel, form dan report. Misalkan dibuat file database sesuai dengan yang kita punya, dan dari database tersebut harus memilliki dua Tabel Master atau boleh lebih kemudian dibuat Form dan Report masing-masing tabel tersebut.




Gambar 2. Contoh tabel paket dan struktur tabel paket







            Gambar 3. Contoh tabel peserta dan struktur tabel peserta








Gambar 4. Contoh form paket








Gambar 5. Contoh form peserta







Gambar 6. Contoh report paket








Gambar 7. Contoh report peserta

NB : ini hanya sebagai contoh sebelum memasuki langkah pembuatan menu switchboard, semua tabel, form, dan report diatas tidak harus sama percis seperti diatas. Bisa digunakan tabel, form dan report seperti rancangan yang telah dibuat sendiri.

ð  Adapun langkah selanjutnya sebagai berikut :
1.      Buka atau aktifkan semua file database








Gambar 8. Contoh buka file database

2.      Klik Tab Database Tools, maka keluar tampilan sebagai berikut :
Gambar 9. Membuat Menu Switchboard
1.      Pilih dan Klik Switchboard Manager, maka akan muncul tampilan berikut :
Gambar 10. Menu Switchboard, langkah pertama
2.      Klik Yes, maka akan keluar tampilan berikut :
Gambar 11.Menu Switchboard setelah pilihan Yes

3.      Pilih Edit untuk mengganti tulisan Main Switchboard (Default) yang ada pada kotak isian  Switchboard name menjadi Menu Utama, kemudian klik tombol Close, akan keluar tampilan berikut :
Gambar 12. Mengganti Main Switchboard menjadi Menu Utama
4.      Kemudian Klik tombol New, untuk membuat sub Menu Utama, maka akan keluar tampilan berikut :
Gambar 13. Tampilan kotak dialog Create New

5.      Gantilah teks New Switchboard Page pada kotak isian Switchboard Page Name menjadi Menu Input Data, sehingga akan tampil :
Gambar 14. Membuat Menu Input Data pada kotak dialog Create New

6.      Klik tombol OK, maka akan kembali ke tampilan  Switchboard Manager, sebagai berikut:
Gambar 15. Kembali pada tampilan Switchboard Manager

7.      Kemudian klik tombol New, pada New Switchboard Page pada kotak isian Switchboard Page Name untuk membuat Menu Cetak Laporan. Bila telah selesai klik tombol OK.
8.      Untuk membuat Menu Keluar dalam switchboard, langkah-langkahnya hampir sama dengan langkah diatas.
9.      Setalah semua menu sudah dibuat, maka kita akan membuat submenu untuk tiap-tiap menu yang telah dibuat tadi ( Menu Input Data, Menu Cetak Laporan, dan Menu Keluar ) dan kita akan mengetahui file-file apa saja yang tersimpan dalam submenu tersebut, adapun langkahnya sebagai berikut :
10.  Klik satu persatu menu tadi, pertama kita mulai dari Menu Utama (Default)
11.  Kemudian klik Edit, maka akan muncul tampilan seperti ini





Gambar 16. Membuat submenu input data
12.  Kemudian Pada bagian Text, ketiklah Input Data, pada bagian Command, biarkan Go to Switchboard, sedangkan pada bagian Switchboard, pada  panah kebawah pilih Menu Input Data.
13.  Lalu New, maka akan muncul tampilan Edit Switchboard Item



Gambar 17.Membuat Sub Menu Input Data
14.   Klik tombol OK, maka akan muncul tampilan Edit Switchboard Page, seperti berikut :





Gambar 18. Setelah  Membuat Sub Menu Input Data
15.  Lalu klik New, dengan cara yang sama lakukan untuk membuat sub Menu Cetak laporan dan sub Menu Keluar, maka setelah ketiga sub menu dibuat akan keluar tampilan berikut :








Gambar 19. Tampilan Setelah  Membuat ketiga Sub Menu

Setelah semuanya selesai, maka sekarang kita akan membuat submenu untuk input data paket, input data peserta sesuai dengan database yang telah dibuat dengan langkah sebagai berikut :

16.  Setelah muncul Gambar 19 diatas maka klik tombol Close, sehingga kembali ke tampilan Switchboard Manager, seperti berikut :





            Gambar 20. Kembali ke Tampilan Switchboard  Manager

17.  Klik Menu Input Data, kemudian klik tombol Edit, maka akan muncul tampilan berikut :
Gambar 21. Membuat submenu pada Menu Input Data
18.  Klik tombol New, maka akan muncul tampilan berikut :




Gambar 22.  Membuat submenu Input Data Paket

19.  Pada kotak Text, ketik Input Data Paket, pada kotak Command, pilih Open Form in Edit Mode. Sedangakan pada kotak Form, pilih Paket.
20.  Klik tombol OK,  maka kembali ke tampilan seperti ini :





Gambar 23. Tampilan Edit Switchboard
21.  Klik tombol New, untuk membuat Input Data Peserta (caranya sama dengan pembuatan Input Data Paket dan Kembali ke Menu Utama), maka setelah selesai  klik tombol OK,  maka kembali ke tampilan seperti ini :




Gambar 24. Tampilan Edit Switchboard Page















22.  Klik tombol Close, maka akan tampilan seperti ini :
Gambar 25.  Tampilan Switchboard Manager
Selanjutnya akan dibuat submenu Cetak Laporan Paket dan Cetak Laporan Peserta pada Menu Cetak Laporan, dengan langkah-langkah sebagai berikut :

23.  Klik Menu Cetak laporan
24.  Klik tombol Edit, lalu New dan akan tampilan Edit Switchboard Item berikut ini :




Gambar 26.  Tampilan Edit Switchboard Item untuk membuat submenu Cetak Laporan
25.  Pada kotak isian bagian Text, ketik Cetak Laporan Paket, bagian Command, pilih Open Report, dan bagian Report pilih Paket.
26.  Klik OK.
27.  Kemudian klik New, untuk membuat Cetak Laporan Peserta dan Kembali ke Menu Utama (caranya sama dengan Cetak Laporan Paket diatas).
28.  Kalau sudah selesai klik tombol OK sehingga akan tampil berikut ini :


Gambar 27.  Tampilan Edit Switchboard Page untuk Menu Cetak Laporan

29.  Klik tombol Close, sehingga kembali ke Switchboard Manager, seperti berikut :
Gambar 28.  Tampilan Switchboard Manager
            Sekarang membuat submenu Keluar dari Program, dengan langkah-langkah sebagai berikut :
30.  Klik  Menu Keluar, kemudian klik tombol New, sehingga keluar tampilan Edit Switchboard Item, pada bagian  Text, ketik Keluar dari Program, pada bagian Command, pilih Exit Application.



Gambar 29. Membuat menu Keluar


31.  Klik OK, maka akan tampil berikut ini :
Gambar 30.  Tampilan Edit Switchboard Page
32.  Klik tombol Close, maka akan tampil seperti berikut ini “
Gambar 31.  Tampilan Switchboard Manager











33.  Klik tombol Close. Maka tampilan akan muncul sebagai berikut :
Klik Switchboarddd
Gambar 32. Tampilan Switchboard Items.

Demikian langkah-langkah pembuatan “Switchboard” pada database. Dan dapat katakan dalam “Menu Input Data” data yang terkandung didalamnya adalah data yang berupa form-form dari masing-masing tabel yang dibuat. Fungsi dari form tersebut adalah untuk menginput suatu data mentah yang nantinya akan ditampilkan menjadi sebuah informasi dalam bentuk tabel. Sedangkan “Menu Cetak Laporan” berisikan report-report dari suatu database, report tersebut berasal dari form-form yang sudah fixed. Dan menu yang terakhir “Menu Keluar” merupakan aplikasi untuk meninggalkan database atau ingin keluar dari database yang telah dibuat.


A.2 Cara Mengoperasikan Switchboard
Tadi sudah dijelaskan mengenai langkah-langkah pembuatan menu switchboard yang panjang, sekarang akan dibahas mengenai bagaimana mengoperasikan menu switchboard ini. Adapun caranya sebagai berikut :
1.   Aktifkan ms. Access dan buka database yang telah dibuat
2.   Pilih switchboard items, kemudian klik switchboard
3.   Maka akan muncul tampilan awal menu switchboard seperti dibawah ini :








Gambar 33. Tampilan awal switchboard
4.   Setelah itu tentukan apa yang akan dicari (data apa yang diperlukan).
Sebagai contoh : mencari data mengenai peserta bimbel “NARAPUTRI” langkahnya sebagai berikut :
Ø  Karena kita mencari data peserta,jadi klik menu “Input  Data
Ø  Dan dari awal kita menggunakan submenu untuk input data jadi pilih submenu yang berjudul “ Input Data Peserta








Gambar 34. Submenu input data, “Input Data Peserta”



5.   Maka akan muncul data yang kita inginkan,














Gambar 35. Data peserta yang dicari

6.   Jika sudah selesai, tutup kembali form dengan mencari tanda “x” di pojok kanan from, lalu pilih submenu “ Kembali Ke Menu Utama”.
7.   Begitu pula untuk mencari data yang lain. Namun bila ingin mencari data yang berupa report, kita harus mencarinya dalam submenu “Cetak Laporan” lalu pilih sesuai dengan repot yang diperlukan.misalnya perlu mencetak laporan jadwal jadi pilih submenu yang berjudul “Cetak Laporan Jadwal








Gambar 36. Tampilan submenu cetak laporan,”Cetak Laporan Jadwal



8.   Maka akan didapat report jadwal, seperti pada gambar dibawah ini







                                                                     Gambar 37. Data laporan jadwal
9.   Jika sudah selesai, tutup kembali report dengan mencari tanda “x” di pojok kanan report, lalu pilih submenu “ Kembali Ke Menu Utama”.
10.  Dan untuk keluar dari database atau keluar dari ms.access dengan menggunakan menu switchboard, yang digunakan adalah Menu Keluar.
Gambar 38. Tampilan Menu Keluar.
11.  Maka dengan sendirinya ms. Access tertutup
12.  Jadi dapat disimpulkan, untuk mengimplementasikan menu switchboard tersebut cukup dengan mengklik menu-menu yang ada untuk mendapatkan informasi yang diperlukan dengan catatan harus terlebih dahulu mengetahui data yang dicari dan dalam menu apa disimpan,selamat mencoba.


B.     Rincian database Bimbingan Belajar “NARAPUTRI”
Database Bimbel “NARAPUTRI” merupakan database yang berisikan file-file mengenai sebuah bimbingan belajar yang bernama “NARAPUTRI” yang didalamnya terdapat informasi untuk kelancaran administrasi dibimbingan belajar tersebut. Adapun rinciannya sebagai berikut :
v  Tabel paket
v  Tabel peserta
v  Tabel tentor
v  Tabel ruangan
v  Tabel jadwal








Gambar 39. Rincian database bimbel “NARAPUTRI”
B.1 Penjelasan Masing-masing Tabel
        Tabel paket ini merupakan sebuah tabel khusus yang berisikan informasi yang berupa paket-paket yang tawarkan dibimbel ini, tabel tersebut menyimpan informasi berupa id paket, nama paket, harga paket.






                                                     Gambar 40. Tampilan tabel paket
        Sebelum tampilan tabel seperti diatas. Pertama langkahnya harus membuat tabel dengan mengatur tiap-tiap fieldnya dengan ketentuan pada rancangan tabel di bab 1. Agar tabel tersebut dapat berisikan data, kita tidak bisa memasukkan langsung melalui tabelnya, tetapi harus menggunakan lembar kerja lain yaitu lewat form. Form disini bertugas untuk menginput data-data yang akan ditampilkan langsung ditampilkan ditabel yang bersangkutan. Cara membuat form sebagai berikut :
1.      Buat tabel terlebih dahulu dan tutup namun masih dalam ms. Access
2.      Klik tab Create lalu pilih menu From
3.      Maka sebuah form akan tercipta dengan title yang sama dengan tabel yang dibuat.













Gambar 41. Tampilan form

        Dengan tampilan seperti diatas, maka langkah selanjutnya adalah menginputkan data yang sudah disediakan sebelumnya dengan. Setelah semua data dimasukan kemudian simpan dan tutup form lalu double klik tabel yang bersangkutan, maka data yang diinputkan tadi akan menjadi record dalam tabel itu sendiri. Untuk data yang benar-benar fixed atau yang sudah dikoreksi maka kita memerlukan sebuah laporan yang berguna untuk mengetahui perkembangan dari bimbel ini. Jadi kita memerlukan report agar lebih mudah memahani informasi dari database yang dibuat. Report ini sangat diperlukan untuk memudahkan membuat laporan dengan jumlah data yang banyak. Adapun langkah pembuatan report dalam database adalah sebagai berikut :
1.      Aktifkan tabel yang akan dibuat reportnya
2.      Klik tab Create lalu pilih menu reports dan klik report wizard, maka akan muncul seperti dibawah ini











Gambar 42. Tampilan awal pembuatan report
3.      Pilih field-field dalam tabel yang akan dibuat report dengan klik tanda ” >>” dalam kotak diatas dan pilih next.
4.      Maka field yang dipindahkan akan berada dalam kolon sebelah kanan, seperti gambar dibawah ini :








Gambar 43. Pembuatan report
5.      Jika kita ingin melakukan penggrupan dalam report untuk menggropkan field-filed yang ada maka langkahnya sama klik field yang akan di grup, jika tidak pilih next.




Gambar 44. Langkah grop dalam report
6.      Untuk selanjutnya jika hendak menggatur tampilan agar beberapa field muncul secara asending atau desending klik field yang hendak di atur dan jika tidak klik next.




Gambar 45. Langkah pembuatan report
7.      Untuk selanjutnya pengaturan layout pilih sesuai keinginan dan klik next, maka akan muncul sebagai berikut :







Gambar 46. Mengubah layout
8.      Dan untuk mengubah slyte report pilih sesuai keinginan lalu next.







Gambar 47. Mengubah style report
9.      Langkah terakhir untuk member nama pada report, setelah menberi nama lalu klik finish.






Gambar 48. Langkah terakhir pembuatan report

10.  Maka terciptalah sebuat report yang siap dicetak.










Gambar 49. Tampilan report
Untuk tabel-tabel yang lain isi hampir sama dan pembahasannya juga hampir sama akan tetapi namanya mengikuti tabel.
Tabel peserta ini merupakan tabel yang mengandung informasi dari data-data peserta yang telah terdaftar di bimbel ini, dan fungsi dari tabel ini menyimpan informasi dari peserta itu sendiri yang berupa  id peserta, nama, alamat, no telpon









Gambar 50. Tampilan tabel peserta
Tabel tentor ini merupakan tabel yang khusus menyimpan informasi mengenai semua tentor (pengajar) di  bimbel ini. Tabel ini dibuat untuk memudahkan menempatkan para tentor sesuai dengan bidang studi yang digelutinya dan mengetahui tentor tetap yang mengajar di bimbel ini.







Gambar 51. Tampilan tabel tentor
Tabel ruang ini merupakan tabel untuk mencatat ruang yang ada serta untuk mengetahui jumlah kapasitas ruangan agar tidak terjadi benturan dengan ruang lain.







Gambar 51. Tampilan tabel ruang
Tabel jadwal ini merupakan tabel kombinasi atau gabungan dari beberapa tabel sebelumnya karena tabel ini juga ada beberapa field-fieldnya yang menjadi foreign key (kunci tamu). Tabel jadwal ini berfungsi sebagai tabel yang memberikan suatu informasi yang dapat membantu kelancaran administrasi baik dalam pengaturan jadwal bagi peserta bimbel, tentor dan ruang yang akan digunakan oleh peserta bimbel itu sendiri.







Gambar 52. Tampilan tabel jadwal


















BAB III
  PENUTUP

A.    Simpulan
Database merupakan kumpulan data yang saling berhubungan.Hubungan antar data dapat ditunjukan dengan adanya field/kolom kunci dari tiap file/tabel yang ada. Dalam satu file atau table terdapat record-record yang sejenis, sama besar, sama bentuk, yang merupakan satu kumpulan entitas yang seragam.
Adapun Struktur Database adalah:
    Database
    File/Table
    Record
Prinsip utama Data Base adalah pengaturan data dengan tujuan utama fleksibelitas dan kecepatan pada saat pengambilan data kembali.
B.     Saran
Untuk mata kuliah ini saya merasa kesulitan dalam mengikuti karena sebelumnya tidak pernah mendapatkan pelajaran ini atau bahkan mencobanya sendiri. Namun setelah berkenalan tentang materi ini saya merasa senang bahkan terpacu untuk bisa menguasainya lebih jauh dan untuk para pengajar materi ini agar bisa menyampaikan dengan seru agar mahasiswanya tidak mengeluh. Untuk database yang saya buat ini mungkin jauh dari kata sempurna, karena masih banyak kekurangan dan masih harus belajar. Saya memilih membuat database Bimbingan Belajar ini, karena pengalaman pribadi diwaktu sekolah dulu yang hampir tiap tahun mengikuti bimbingan belajar.
 Adapun Kelebihan database saya :
·         Mempermudah melacak keberadaan peserta, tentor, ruang dan jadwal
·         Mempermudah proses administrasi
·         Memperlancar tersalurnya informasi yang berhubungan tentang bimbingan belajar.
             
Serta kelemahan database saya :
·         Hanya membahas masalah administrasi kantor depan, seperti masalah peserta, tentor, ruang dan jadwal. Sebenarnya masih banyak yang bisa digali dari kasus ini.
·         Masalah pengambilan pelajaran telah diatur sebelumnya, sehingga tercipta tabel paket dalam bimbel ini.
·         Gambaran database saya mungkin terlalu umum.